photo blackboard_zpsa67e2ad2.gif"

Click me (Hanya Untuk Yang mau MENDADAK KAYA)

Sabtu, 29 Maret 2014

Berapa Jam Idealnya Anak Bermain?

Nayla, My 1st Daughter
Bermain juga merupakan waktu berolahraga bagi anak. Nah , berapa lama sebaiknya anak bermain? Apakah setengah jam, 60 menit, satu atau dua jam?
Sudah sepatutnya bagi para orangtua untuk memperhatikan hal ini. Kidshealth.org   menuliskan pedoman dari National Association for Sport and Physical Education  (NASPE ) mengenai waktu bermain bagi bayi, balita, dan anak pra sekolah.

* Bayi
Tidak ada batasan waktu untuk kegiatan bermain pada bayi. Dalam segala kegiatan yang dilakukan bayi, usahakan orangtua selalu mendorong perkembangan motoriknya.


* Balita
Balita Anda sebaiknya memiliki waktu khusus bermain selama satu setengah jam. Jenis kegiatannya adalah, 30 menit untuk aktivitas fisik yang direncanakan (misalnya main mobil-mobilan atau melempar bola) dan 60 menit untuk aktivitas fisik tidak terstruktur (bermain bebas).

* Usia pra sekolah  
Waktu bermain yang dianjurkan adalah 2 jam. Jenis aktivitasnya, 60 menit untuk aktivitas fisik yang direncanakan (seperti bermain sepak bola) dan 60 menit aktivitas fisik tidak terstruktur (bermain bebas).
Yang perlu diperhatikan, bayi dan anak-anak seharusnya tidak melakukan kegiatan aktif untuk jangka waktu lama atau tidak lebih dari 1 jam, kecuali mereka sedang tidur.

(Tabloidnova,com/Ester) 

Tidak ada komentar: